PENGETAHUAN TENTANG NARKOBA…. (Tau Gak Sih..???)
Januari 6th, 2013 | Posted by in Terapi dan RehabilitasiPENGETAHUAN TENTANG NARKOBA…. (Tau Gak Sih..???)
•Tahu gak sih….Narkoba termasuk bahan adiktif karena menimbulkan ketergantungan, dan tergolong zat psikoaktif, artinya berpengaruh pada kerja otak dan mengubah perilaku pemakainya
•Tahu gak sih contoh Narkotika ???…Candu, Morfin, dan Heroin yang berasal dari tanaman Candu (Opium) dan memiliki pengaruh sama jika dipakai. Contoh Narkotika lain : Ganja dan Kokain
•Tahu gak sih contoh Psikotropika ???…Ekstasi, Shabu, obat-obat penenang/obat tidur
•Tahu gak sih…ganja menjadikan pemakainya merasa rileks, kadang-kadang merasa nyaman dan gembira (euphoria). Pemakainya juga dapat mengalami sensasi palsu dalam penglihatan, penciuman, pencicipan dan pendengaran, yang disebut halusinasi, akibatnya dalam jangka pendek, pemakaian ganja dapat meningkatkan selera makan, denyut nadi meningkat. Sering menjadi penyebab gangguan dalam dimensi penglihatan, misal jarak pandang tidak normal, daya pikir menjadi lambat dan terjadi kebingungan, cemas, panic dan bahkan gangguan jiwa
•Tahu gak sih….dampak setelah memakai ekstasi ??…aktivitas mental emosional meningkat karena terjadi perubahan fatal tubuh dan perasaan gembira yang berlebihan, terjadi dehidrasi atau tubuh kepanasan dan kekurangan cairan, pusing dan lelah. Sistem organiknya tak dapat mengendalikan suhu tubuh. Ekstasi juga merusak organ-organ tubuh seperti hati dan ginjal, dapat terjadi kejang dan gagal jantung
•Tahu gak sih….Nikotin itu racun. Menelan dua atau tiga tetes Nikotin Murni dapat membunuh seseorang. Nikotin berfungsi sebagai stimulant yang dapat mempercepat kerja otak. Nikotin dianggap lebih adiktif dari heroin, dan semakin muda seseorang mulai merokok, semakin kecil kemungkinan untuk berhenti. Tetapi ada baiknya jangan putus asa. Dimana ada kemauan di situ ada jalan….
•Tahu gak sih….ternyata sejak berabad silam, orang Indian Inca suka mengunyah daun coca dalam upacara ritual untuk menahan rasa lapar atau letih.
•Tahu gak sih….Shabu mempunyai efek yang sangat keras !!!…Terbukti, kalau shabu diletakkan diatas daging mentah kemudian ditekan menggunakan alat seperti kartu telpon, maka daging itu akan hangus. Disamping itu, asap dari shabu-shabu yang biasanya dihisap/hirup kalau terkena muka akan membuat kulit muka rusak. Kita dapat bayangkan bagaimana keadaan organ tubuh manusia bila asap dari shabu masuk ke dalam tubuh manusia…
•Tahu gak sih…..dari hasil percobaan di laboratorium, ternyata binatang/hewan percobaan yang diberi kokain terus menerus, lebih memilih kokain daripada makanannya. Begitu terus sampai akhirnya binatang/hewan itu mati kelaparan atau overdosis
•Tahu gak sih….pengaruh pada pemakai Heroin ??…..setelah memakai heroin, pupil mata menyempit, timbul rasa mual, muntah, tenggorokan kering, tidak mampu berkonsentrasi dan apatis (acuh tak acuh). Heroin sangat adiktif, menyebabkan ketergantungan secara fisik maupun psikologis. Penggunaan jangka panjang, berat badan turun drastic, kurang gizi dan sembelit, haid tidak teratur, impotensi, mengantuk dan acuh tak acuh
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 You can leave a response, or trackback.
Assalamu alaikum pak
mohon ijin bantuannya
tentang data hasil penelitian BNN dan PUSLITKES UI tahun 2012
sekiranya BNNP sulsel telah menerima hasil penelitian tersebut
berarti di situ juga ada prevalensi untuk sulawesi tenggara d tahun 2012
mohon bantuannya pak,, brapa persen prevalensi narkoba sulawesi tenggara di tahun 2012 ????